Jumat, 19 Agustus 2011

Verlyta Evelyn-Ivan Saba: Fokus Pada Anak



Anak merupakan buah cinta suami istri yang sangat berharga dalam keluarga. Itulah sebabnya anak lantas menjadi “mutiara” yang sangat indah yang patut dijaga dan dirawat perkembangan dirinya. Setiap keluarga tentu saja tidak ingin melewatkan saat-saat indahnya bersama si kecil, “mutiara” kehidupan rumah tangganya. Demikian pun yang  dialami pasangan selebriti Verlita Evelyn Raymond dan Ivan Saba. Bintang sinetron Verlita Evelyn yang populer membintangi sinetron "Cinta Fitri" ini begitu bahagianya menikmati statusnya sebagai seorang ibu bagi putra kesayangannya, Jenoah, yang dilahirkannya pada Mei 2011 lalu, di Rumah Sakit Pondok Indah (RSPI), Jakarta Selatan. Lengkaplah sudah kebahagiaan pasangan yang sebelumnya mengikatkan janji pernikahan mereka di gereja Christ Cathedral, Serpong, Tangerang pada 6 Februari 2010.
Menyandang status baru sebagai ibu tidak membuat wanita kelahiran Surabaya, 1 Desember 1983 ini merasa  gerah, terutama di  tengah padatnya  jadwal  syuting  sinetron akhir-akhir ini. Bagi darah penyuka segala jenis aliran musik dan penghobi makanan coklat ini, anak merupakan prioritas utama. Terutama karena anak merupakan buah cinta yang sangat berharga dari kisah cintanya dengan Ivan, suami tercintanya. Demikian artis yang telah membintangi aneka sinetron seperti,  “Dan”, “Cinta Fitri Season 1” , “Cinta Fitri Season 2” , “Cinta Fitri Season 3”, “Bukan salah Bunda Mengandung”, “Mimpi Manis 2”, “Aku Bukan Cantik” tersebut  tidak pernah ingin melewatkan begitu saja tahap-tahap perkembangan putranya.  Bahkan di sela-sela  jam  tidur pun, ia tidak pernah merasa keberatan melayani si kecil yang lucu dan mungil tersebut.  “Dia tu lucu kadang minta keluar kamar. Mungkin karena bosan di kamar, kan AC. Mungkin dia gerah, dia kepingin keluar. Mungkin matahari gitu perlu suasana. Jadi kadang menjelang mau tidur, ngantuk tu dia biasa agak rewel tidak lama dia pasti tidur” aku Verlita.
Perhatian Verlita pada putra kesayangan,  yang  namanya diambil dari Kitab Suci tersebut bahkan melampaui hidupnya sendiri. Konon perjuangannya selama melahirkan begitu besar, antara hidup dan mati, namun kehadiran “buah hati” membuat  segala  beban penderitaan pun tidak terasa. Hal tersebut diungkapkan  sang  suami suatu ketika. “Lihat dia aja kita nggak bisa ngapa-ngapain, rasanya luar biasa banget. Tapi begitu dia lihat anaknya, sakitnya hilang, perjuangannya hidup dan mati," pungkas Ivan. Lebih dari itu, Verlita  sendiri  siap untuk  meninggalkan dunia entertaintment untuk lebih fokus pada putranya itu, karena ia berniat untuk memberikan ASI eksklusif pada Jenoah. “Selama aku masih bisa ada many time buat dia ya aku, prioritas utamaku ialah Noah. Tapi ini bukan berarti aku juga terus di rumah, gak ngapa-ngapain gitu. Beberapa minggu ke depan juga udah ada beberapa pekerjaan yang masuk. Cuma aku sekarang lebih selektif aja. Pekerjaan yang lebih memakan waktu terlalu lama jadi mungkin aku ga ambil dulu gitu. Masih ada beberapa items yang perlu tapi mungkin ga apa-apa. Namanya juga orang habis lahirin, ya gitu aku ga terobsesi harus kurus lagi gitu ga pa-pa. tetap aku makan-makanan bergizi karena sampai sekarang kan aku masih ASI buat dia. Jadi aku ga mikirin harus kurus, mikirin makanan yang bagus buat  kurusin badan” ungkap putri pasangan Jerry Renee Raymond dan Indah Kurnia tersebut diamini sang suami. 
                 Terlihat pasangan ini begitu kompak menghayati kehidupan sebagai orangtua yang menyadari tanggung jawab mereka mengasuh Jenoah. Harapan terbesar mereka ialah ingin mempersembahkan kasih sayang yang paling berharga bagi jagoan kecil mereka. Pasangan selebritis ini memahami dengan baik bahwa seorang anak hanya akan bertumbuh dengan baik dalam suasana kelembutan kasih sayang orangtua yang tiada taranya. Dengan merasakan kasih sayang dan perhatian dari keduanya, harapan mereka putranya kelak dapat menjadi anak yang bermanfaan dan mampu menjadi pemimpin yang baik meneladani Nabi Nuh yang begitu terkenal dalam Kitab Suci. Itulah sebabnya nama putra kesayangan mereka diambil dari Kitab Suci, terutama agar si kecil tersebut berkembang sesuai dengan nilai-nilai luhur dalam Kitab Suci, terutama hidup menurut nasehat-nasehat dan ajaran Tuhan Yesus.
                Mengagumkan melihat suasana kehidupan rumah tangga pasangan selebriti tersebut. Tidak salah lagi bahwa nilai-nilai kehidupan iman kristiani cukup begitu kental menjadi fondasi yang kokoh bagi kehidupan rumah tangga artis Verlita Evelyn dan Ivan Saba. Kenyataan ini mengingat banyaknya tantangan hidup berkeluarga dewasa ini yang mempengaruhi robohnya “bahtera” rumah tangga.  Semoga atmosfer kehidupan rumah tangga pasangan harmonis ini menjadi inspirasi bagi perkembangan kehidupan keluarga-keluarga kristiani umumnya. (Primus)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar